Tidak Sabar dan Malas Mendatangkan Kekecewaan


Tidak Sabar dan Malas Mendatangkan Kekecewaan (Ibrani 10: 36) by Yesuscintaindonesia.com
Tidak Sabar dan Malas Mendatangkan Kekecewaan (Ibrani 10: 36)

Kencan Dengan Tuhan

Bacaan: Ibrani 10:36 “Sebab kamu memerlukan ketekunan, supaya sesudah kamu melakukan kehendak Allah, kamu memperoleh apa yang dijanjikan itu.”

Renungan:
Nobita adalah seorang anak yang kurang sabar. Jika menginginkan sesuatu, maunya cepat mendapatkan tanpa mau mengalami kesulitan. Tentu saja dia bisa mendapatkannya, karena Doraemon, sahabat baiknya itu memiliki kantong ajaib yang bisa mengeluarkan benda-benda yang diinginkan Nobita. Sayangnya Nobita sering gagal mempergunakan dengan baik benda-benda yang ia terima. Di samping itu keberadaan Doraemon dengan kebaikan-kebaikannya itu membuat Nobita tidak bisa hidup mandiri.

Cerita ini mengajarkan kepada kita bahwa setiap keinginan yang diperoleh dengan cara yang instan, cenderung menghasilkan kekecewaan. Juga tersirat pesan bahwa adalah baik jika kita mau menjalani setiap proses yang ada di dalam kehidupan ini. Tidak jarang sebagai manusia kita juga memiliki kecenderungan untuk bersikap seperti Nobita, yang memiliki mental jalan pintas. Tidak sabar menanti jodoh yang lebih tepat, sehingga menikah dengan orang yang berbeda iman dan meninggalkan Yesus. Tidak sabar menunggu hari pernikahan, sehingga hamil di luar nikah. Tidak sabar mengikuti sekolah atau kuliah sehingga berhenti di tengah jalan. Hasilnya kekecewaanlah yang didapat. Di dalam Alkitab kita bisa melihat contohnya di dalam diri Esau. Karena ketidaksabaran untuk menahan lapar, ia kehilangan hak kesulungannya karena ia menukarnya dengan sepiring sup kacang merah. Akhirnya hanya penyesalan yang ia dapat karena ia kehilangan hak kesulungannya.

Jangan pernah memiliki mental jalan pintas! Tetapi milikilah mental anak Tuhan yang tangguh, yang tidak pernah menyerah dan mau menjalani proses kehidupan meski itu sulit. Karena di situlah terletak nilai-nilai kehidupan yang sangat berharga, yang pada gilirannya tidak akan membuat kita menyesal. Tuhan memberkati.

Doa:
Yesus, beri ku hati yang mau dibentuk untuk menjalani proses kehidupan ini agar tidak ada penyesalan di masa depan. Amin. (Dod).

silakan like, comment, share, dan subscribe YCI di:
web : YesusCintaIndonesia.com
Youtube : yesus cintaindonesia
FB : Yesus Cinta Indonesia
Twitter : Yesus cintaindonesia

Please login to post a comment.