Apa Yang Paling Bernilai?


Apa Yang Paling Bernilai 1 John 2:16-17 by Yesuscintaindonesia.com
Apa Yang Paling Bernilai 1 John 2:16-17

Kencan Dengan Tuhan

Apa Yang Paling Bernilai?

Bacaan: 1 Yoh 2:16-17 “Sebab semua yang ada di dalam dunia, yaitu keinginan daging dan keinginan mata serta keangkuhan hidup, bukanlah berasal dari Bapa, melainkan dari dunia. Dan dunia ini sedang lenyap dengan keinginannya, tetapi orang yang melakukan kehendak Allah tetap hidup selama-lamanya.”

Renungan

Suatu ketika sekelompok pencuri membobol sebuah toko perhiasan. Mereka tidak mengambil perhiasan tetapi menukar label harga dari perhiasan-perhiasan yang ada. Perhiasan yang murah menjadi mahal dan yang mahal menjadi murah. Keesokan harinya para penjaga toko datang dan mereka tidak memerhatikannya. Akhirnya para pembeli pulang dengan membawa perhiasan murah tapi sebenarnya mahal demikian juga sebaliknya.

Di dalam dunia ini banyak label harga telah dikacaukan. Akibatnya orang sulit membedakan mana yang paling bernilai dan mana yang kurang bernilai. Ada yang menganggap kekayaan dan kekuasaanlah yang paling bernilai sehingga mereka akan berusaha mengejarnya. Ada juga yang memberi nilai paling besar terhadap popularitas atau kemasyhuran dan kecantikan. Tetapi Yesus mengajarkan bahwa semua hal di atas hanya bersifat sementara. Kerajaan sorga dan kebenarannya merupakan sesuatu yang jauh lebih berharga dan tidak dapat dibandingkan dengan apa pun yang ada di dunia ini. “Janganlah kamu mengumpulkan harta di bumi; di bumi ngengat dan karat merusakkannya dan pencuri membongkar serta mencurinya. Tetapi kumpulkanlah bagimu harta di sorga; di sorga ngengat dab karat tidak merusakkannya dan pencuri tidak membongkar serta mencurinya.” (Mat 16:19-20).

Marilah kita introspeksi diri masing-masing, apakah yang kita anggap paling berharga saat ini sehingga kita berusaha keras untuk mendapatkannya? Dunia memberi nilai yang lebih kepada sesuatu yang hanya bersifat sementara, sedangkan kepada sesuatu yang bersifat kekal diberi label murah. Jangan tertipu dengan penilaian dunia. Tuhan memberkati.

Doa:
Yesus, buka hatiku agar aku tetap menjadikan Engkau sebagai prioritasku yang pertama. Amin. (Dod).

silakan like, comment, share, dan subscribe YCI di:
YesusCintaIndonesia.com
Youtube : yesus cintaindonesia
FB : Yesus Cinta Indonesia
Twitter : Yesus cintaindonesia

Please login to post a comment.