Gereja ayam tersembunyi di puncak bukit Indonesia kini mendunia


Umat Kristen sedunia kini sedang membicarakan bangunan gereja berbentuk ayam yang ada di Magelang, Jawa Tengah. Surat kabar Inggris, the Daily Mail, Senin (13/7), turut melaporkan keberadaan tempat ibadah berbentuk unik tersebut.

Lokasi gereja ayam ini agak sulit ditemukan tanpa bertanya pada warga setempat. Letak persisnya ada di bukit Dusun Gombong, Desa Kembanglimus. Jarak gereja unik ini sekitar 2,5 kilometer dari Candi Borobudur.

Wujud bangunan yang tidak dicat ini menyerupai sosok ayam memakai mahkota. Di dalam gereja jangan harap ada bangku atau altar. Hanya ada pilar dan tanah kosong tidak terawat.

Orang di balik gereja nyentrik tersebut adalah Daniel Alamsjah. Pria yang kini berusia 67 itu adalah pengusaha asal Jakarta.

Dia berusaha meluruskan pandangan orang-orang bahwa ini bangunan berbentuk ayam. Menurut Daniel, sebetulnya itu wujud merpati yang sudah diilhamkan padanya sejak tahun 80-an.

gereja-ayam-tersembunyi-di-puncak-bukit-indonesia-kini-mendunia-2.jpg

“Saya mendapat ilham dari Tuhan untuk membangun tempat ibadah,” ujarnya.

Tanah yang tersembunyi di Borobudur itu dia dapatkan pada 1989 ketika berjalan-jalan ke Magelang. Dia melihat puncak bukit itu persis seperti yang dia terima dalam wahyu.

Sayang, krisis 1997 membuat upayanya membangun tempat ibadah itu kandas. Disebutkan pula adanya sedikit penolakan dari warga sekitar.

Selain gereja, bangunan ‘merpati’ itu menurut Daniel hendak dipakai untuk lokasi retret, penyembuhan orang yang menderita penyakit, dan pelbagai aktivitas sosial lainnya.

gereja-ayam-tersembunyi-di-puncak-bukit-indonesia-kini-mendunia-3.jpg

sumber : merdeka.com

1 Comments

  1. ubuntu vps

    Subuh adalah momentum yang luar biasa untuk menikmati matahari terbit. Apalagi dari puncak menara gereja ayam. Pandangan mata akan dimanjakan pemandangan di sekitar Bukit Menoreh.

    May 20, 2016
Leave a Reply to ubuntu vps Cancel reply
Please login to post a comment.